f -->

Maret 03, 2019

MUHADHOROH SEBAGAI SARANA PELATIHAN PUBLIC SPEAKING

MUHADHOROH SEBAGAI SARANA PELATIHAN PUBLIC SPEAKING ROHIS YASPIH

Kegiatan Muhadhoroh merupakan kegiatan rutin siswa/i santriwan/ti di smp,sma,dan smk YASPIH Rajeg. Kegiatan Rutin ini dilakukan setiap dua pekan,Hari Ahad mulai jam 08.00 Hingga Selesai. Kegaiatan Muhadhoroh dilakukan dalam 3 Bahasa ( Indonesia - Arab - Dan Inggris ), secara bergantian dari tiap kelas dan jenjang pendidikan, SMP dan SMA / SMK melaksanakan kegiatan tersebut.

Banyak hal yang bisa dipetik dari kegiatan Muhadhoroh ini sebagai sarana pelatihan untuk pembekalan siswa/i , santriwan/ti dalam keterampilan "Publick Speaking". Dalam sebuah pernyataan, dikenal sebuah istilah yang mengatakan bahwa kemampuan berbicara di depan umum tidaklah dimiliki setiap orang, karena kemampuan ini berkaitan erat dengan citra pribadi. Biasanya orang yang memiliki kemampuan ini sering berperan manjadi "pemimpin".

MUHADHOROH SEBAGAI SARANA PELATIHAN PUBLIC SPEAKING ROHIS YASPIH

Muhadharah sering diartikan sebagai kegiatan latihan pidato semata. Namun di Campus Yaspih Rajeg kegiatan muhadhoroh dikembangkan menjadi beberapa hal yang lebih spesifik dan aplikatif dalam mempersiapkan para siswa/siswi ketika kelak terjun dimasyarakat. Hal ini bisa dilihat dari isi kegiatan dalam muhadhoroh yang beragam dan terperinci. 

Setiap pelaksanaan muhadhoroh, seorang Siswa/i dituntut untuk bisa menguasai podium dan tidak mempermalukan dirinya sendiri didepan para audiens yang hadir menyaksikan. maka secara otomatis Siswa/i yang mendapatkan tugas menjadi pengisi acara akan dengan sungguh-sungguh menyiapkan materi dan mentalnya. Walaupun dengan bermacam kegiatan lain yang juga dituntut untuk diselesaikan. Adapun Siswa/i yang bertugas menjadi audiens bisa belajar memberikan pendapat dan tanggapan seputar materi yang disampaikan oleh rekan Siswa/i. 

MUHADHOROH SEBAGAI SARANA PELATIHAN PUBLIC SPEAKING

Public Speaking merupakan sebuah rumpun keluarga Ilmu Komunikasi (Retorika) yang mencakup berdiskusi, berdebat, pidato, memimpin rapat, moderator, MC, dan presenter serta kemampuan seseorang untuk dapat berbicara di depan publik, kelompok maupun perseorangan yang perlu menggunakan strategi dan teknik berbicara yang tepat.

Karena sifatnya yang dinamis, maka Public Speaking juga dapat diartikan sebagai sebuah aktivitas yang sangat dekat dengan asosiasi kata perubahan (change). Melalui Public Speaking, kita dapat mengetahui pola pemikiran dari seseorang, mengetahui gagasan masa depan seseorang, dan ide-ide luar biasanya. Kita juga dapat mengetahui perubahan seperti apa yang digagas atau direncanakan seseorang.Secara umum Public Speaking (PS) dimaknai sebagai kegiatan berbicara di depan umum, utamanya ceramah, pidato, atau memandu acara (MC). 

Public speaking sendiri adalah suatu bentuk komunikasi kepada sekelompok orang didepan umum (biasanya dalam bentuk ceramah atau pidato) yang bertujuan untuk memberikan informasi, mempengaruhi atau menghibur. Public Speaking merupakan rumpun keluarga Ilmu Komunikasi dimana mencakup kemampuan seseorang untuk dapat berbicara di depan publik, kelompok maupun perseorangan perlu menggunakan strategi, teknik yang tepat. Berdebat, menyampaikan pidato, memimpin rapat,  Me-moderatori atau memandu sebuah acara, memandu sessi doa, melakukan debat dalam diskusi, memimpin sessi presentasi atau diskusi, menjadi presenter tv, mengajar dan lain sebagainya. Secara sederhana public speaking merupakan tata cara melakukan bicara di depan umum, secara runtut dan terencana, dengan tujuan tertentu.

Public speaking dapat digunakan untuk berbagai tujuan komunikasi, diantaranya membujuk (persuade), memberikan informasi (inform), dan bahkan sampai bisa dipergunakan untuk memberikan nasehat-nasehatnya...
Salam pembina ROHIS : AHMAD JAMHURI,S.E.Sy

Tags :

bm

Mulkan Azizi, S.Pd

Yayasan Pendidikan Islam Al-Hidayah

SMP SMA SMK Yaspih Rajeg, Desa Tanjakan Kab. Tangerang Banten

  • Mulkan Azizi, S.Pd
  • SMP SMA SMK Yaspih
  • Rajeg Tangerang Banten 15531
  • admyphpage@gmail.com
  • 0896-6474-2362

Welcome To Yaspih School

Silahkan Tanya Pada Jam kerja di Hari Senin - Sabtu: 07.00 - 17.00 WIB

Official YASPIH ADMIN
+6281574116318
Akademik Center+6281574116318
DAFTAR
×
SILAHKAN BERTANYA